Michael Dell - Pendiri Dell Computer




Nama : Michael Saul Dell
TTL : Houston, Texas, Amerika Serikat / 23 Februari 1965
Almamater : Universitas Texas
Profesi : Pendiri, ketua dewan direksi Dell Inc.
Istri Susan Dell

               Michael Dell merupakan anak seorang orhodentist (ahli merapikan gigi). Ia sudah tertarik dengan komputer sejak umur 15 tahun. Ia membongkar komputernya, Apple II dan mencoba merakitnya kembali. Dengan merakitnya kembali, ia dapat belajar merakit sebuah komputer. Namun, ia mencoba untuk tidak bertemu kembali dengan hal mengenai komputer dengan kuliah di Universitas Texas jurusan Kedokteran. Namun, takdir berkata lain. Ia sudah dijodohkan untuk bekerja dengan komputer.

                Ia mencoba untuk terus belajar merakit komputer buatannya sendiri di kamar asramanya. Setelah berhasil, ia memberanikan diri untuk memulai bisnis berjualan komputer buatannya yang bernama PC's Limited. Modal awalnya sebesar $ 1.000, dan pekerjaan itu dilakukannya part time. Setahun berikutnya hasil keuntungan penjualan produk Dell sebesar $ 80.000. Karena order semakin banyak dan membutuhkan konsentrasi penuh, Dell memutuskan keluar dari Universitasnya pada usia 19 tahun agar dapat bekerja secara full time. Pada tahun 1988, PC's Limited berganti nama menjadi Dell Computer Corporation dan memutuskan untuk go public.

                 Hanya kekurangan dari Dell adalah tidak memiliki kantor. Namun, Dell mensiasati kekurangan itu dengan cara pemesanan yang efisien. Yaitu pemesanan secara online dan melalui telepon dengan memasukkan spesifikasi dan type komputer yang diinginkan. Hal ini dimaksudkan agar calon pembeli tidak datang ke 'kantornya'. Hanya dengan memsan via online maupun telepon, Dell Computer Corporation mengantarkan ke alamat si pembeli. Seiring dengan perkembangan zaman, Dell Computer Corporation berganti nama menjadi Dell Inc.



                 Dell Inc. tidak hanya menjual produk PC saja, Dell juga menjual laptop, printer, PDA, MP3, televisi, dsb. Pada tahun 1992, Dell dinobatkan sebagai CEO termuda dalam sejarah yang memiliki perusahaan besar versi majalah Fortune dari 500 perusahaan top. Kesuksesan Dell semakin menjadi-jadi, namun Michael Dell malah mundur dari jabatan CEO Dell Inc. pada tahun 2004. Ia lebih fokus pada  yayasan yang sudah didirikannya "Michael & Susan Dell Foundation" yang mengurusi masalah anak-anak. Pada tahun 2002, ia mendapatkan gelar Doktor Kehormatan dalam Ilmu Ekonomi dari Universitas Limerick.

0 komentar:

Posting Komentar